Monday 17 June 2013

Risoles Isi Kentang Wortel


Ntah apa yang merasuki saya hari ini, sampai bisa-bisanya terpikir ingin membuat risoles, padahal bubur sumsum dan kacang hijau masih ada di kulkas dalam jumlah yang masih lumayan banyak. Ahh gapapa, la risoleskan bisa disimpan di kulkas, taruh aja di freezer, baca-baca di grup masak-memasak bisa tahan 1 minggu, yah lumayan la untuk stok cemilan kalo lagi males.

Mumpung mood lagi datang, saya tidak akan meyia-nyiakan kesempatan. Yes, semua bahan lengkap, tinggal dieksekusi. Pagi, sehabis masak untuk makan siang dan malam hari ini, isian risoles sudah saya bikin, berhubung uda lumayan capek jadi saya memutuskan untuk melanjutkan bikin risolesnya nanti sore.


Oala, disaat sangat dibutuhkan, mood yang tadi menggebu-gebu eh mendadak hilang, ais susah banget untuk memasuki dapur lagi, padahal isian risoles sudah nangkring di dapur dengan manisnya. Bolak balik ke dapur, tapi kok masih males juga, mana cuaca mendung-medung begini menambah kemalasan. Dengan sisa-sisa semangat pagi tadi, yang sudah berupa remah-remah biskuit, akhirnya mulai juga saya melanjutkan bikin risolesnya dan ternyata tidak butuh waktu lama, sayapun enjoy mengerjakannya.

Semula saya menggunaka resep kulit menggunakan telur 1 buah, ternyata dengan telur 2 buah membuat kulit menjadi lebih tipis namun tetap lentur dan tidak mudah robek, lain kali saya akan menggunakan telur 2 buah aja deh. Kalo liat resep NCC sebenarnya menggunakkan telur 3 buah, kalo nanti iseng akan saya coba untuk mengetahui perbedaannya.

Kali ini membuat isiannya tidak saya rebus dulu, tapi langsung saya tumis, saya beri air sedikit untuk proses mematangkan kentang dan wortel, berhubung tidak terlalu suka wortel,  wortelnya saya potong kecil-kecil banget, hihihi... Untuk cara membuat isian risoles lainnya bisa klik di sini.

Risoles yang sudah saya goreng 3 hari kemudian, rasanya tetap enak.


Risoles Isi Kentang Wortel

Bahan Kulit:
Sumber: NCC
Modifikasi: Dapur Alba15

100 gr terigu
2 butir telur
250 ml susu
1 sdm margarin cair
Garam sedikit

Cara Kulit:
Campur semua bahan menjadi satu, aduk rata sampai adonan halus dan tidak ada yang menggumpal (bisa disaring). Ambil 1 sendok sayur, tuang ke teflon, goyangkan teflon ke kiri dan ke kanan, buat dadar tipis. Sisakan sedikit adonan yang nantinya akan kita gunakan sebagai perekat tepung roti.

Bahan Isian:
Sumber: Dapur Alba15

3 buah wortel, potong kotak-kotak
1 buah kentang, potong kotak-kotak
1 batang daun bawang, iris halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 butir telur
Garam, gula pasir dan merica secukupnya
Sedikit tepung terigu
Minyak untuk menumis

Cara Isian:
  • Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, masukan kentang dan wortel, tambahkan sedikit air, masak hingga kentang dan wortel empuk.
  • Masukan daun bawang, aduk rata.
  • Tambahkan telur, aduk-aduk, seperti membuat telur orak arik.
  • Beri garam, gula dan merica secukupnya. Masak sebentar hingga bumbu meresap. Angkat.

Bahan Pencelup dan pelapis:
Sisa adonan kulit
Tepung roti/panir

Penyelesaian:
  • Ambil selembar kulit risoles, taruh isian di tengah, lipat amplop, sisihkan. Lakukan hingga habis.
  • Celupkan ke dalam adonan kulit, kemudian gulingkan ke tepung roti hingga tertutup rata. Tekan dengan lembut agar tepung roti lebih merekat. Diamkan di kulkas minimal selama 1 jam.
  • Panaskan minyak, goreng risoles dengan menggunakan api sedang hingga coklat keemasan. Angkat dan tiriskan.

risoles yang siap digoreng, dapat juga disimpan di freezer, jika ingin digoreng biarkan terlebih dahulu di suhu ruangan.

Hasil yang saya dapatkan 14 buah.

1 comment:

resep kue risoles said...

wah, resepnya banyak ya kak langkah-langkahnya :(